Gegerbitung, 17 Januari 2025 - Bhabinkamtibmas Desa Karangjaya, Polsek Gegerbitung, melaksanakan kegiatan Anjangsana/Door to Door System (DDS) di Kampung Ciranca, Desa Karangjaya, Kecamatan Gegerbitung.
Dalam kegiatan ini, petugas memberikan imbauan kepada warga untuk menjaga kamtibmas dengan aktif melaksanakan ronda malam, menjaga kebersihan lingkungan, dan waspada terhadap potensi bencana alam. Warga juga diingatkan untuk mengantisipasi tindak kejahatan seperti curat, curas, dan curanmor dengan memastikan kendaraan diparkir di tempat aman dan menggunakan kunci ganda.
Kegiatan berlangsung aman dan kondusif dengan dukungan warga setempat.